Resep Rahasia Membuat Kue Kering Jahe Rasa Coklat



Resep rahasia membuat kue kering jahe rasa coklat. Kue jahe merupakan jenis kue kering yang berasal dari daratan eropa. Kue kering ini umumnya disajikan saat musim dingin atau musim salju. Rasa jahe yang hangat dalam kue tentu akan memberikan rasa hangat untuk tubuh kita sehingga bila di negara kita, kue ini sangat cocok dimakan saat musim hujan atau saat ada waktu luang saat malam hari bersama keluarga.

Resep Rahasia Membuat Kue Kering Jahe Rasa Coklat


Pada dasarnya proses pembuatan kue kering jahe dengan rasa coklat ini hampir sama seperti kita membuat kue kering jahe original, namun dengan penambahan coklat bubuk dan susu bubuk tentu akan menambahkan rasa manis dan rasa coklat yang khas pada kue tersebut.

untuk lebih lengkapnya, anda dapat mencoba resepnya berikut ini:

Bahan - bahan
1. 150 g  tepung terigu
2. 100g margarin
3. 70 g gula tepung
4. 20 g jahe yang telah diparut
5. 30 g coklat bubuk
6. 20 g susu bubuk
7. 2 sendok teh jahe bubuk
8. 1 kuning telur ayam
9. 1/2 sendok teh baking powder

Bahan glasur
1. 125 g gula tepung
2. 1 putih telur
3. 1/4 sendok teh air jeruk lemon
4. 1/8 sendok teh garam

Cara Membuat Membuat Kue Kering Jahe Rasa Coklat



Sebelum kita membuat kue, terlebih dahulu membuat glasur atau hiasan untuk bagian atas kue jahe rasa coklat ini. cara pembuatannya cukup mudah, silahkan disimak ;
1. Siapkan wadah dan masukkan putih telur dan garam ke dalam wadah tadi dan kocok hingga sampai setengah mengembang.
2. Masukkan gula tepungke dalamkocokan telur dan masukkan pula air jeruk lemon ke dalam campuran hiasan dan auk hingga merata.
3. Bahan hiasan sudh jadi, sisihkan wadah

Selanjutnya kita akan membuat kue kering jahe dengan rasa coklat ini. Berikut cara pembuatannya :
1. siapkan wadah,masukkan gula tepung dan margarin ke dalam tepung tersebut dan kocok hingga tercampur rata dan lebut.
2. Kemudian masukkan kuning telur dan jahe yang telah diparut ke dalam wadah tadi, dan aduk kembali hingga adonan tercampur merata.
3. Selanjutnya masukkan ayakan tepung terigu, susu bubuk, coklat bubuk, baking powder dan jahe bubuk ke dalam adonan dan aduk kembali adonan hingga merata dan kalis.
4. ambil adonan dan giling hingga didapatkan ketebalan mencapai 1/2cm dan cetak adonan menggunakan cetakan kue sesuai keinginan anda.
5. siapkan loyang dan masukkan adonan kue yang telah dicetak ke dalam loyang
6. Hiasi bagian atas kue dengan hiasan yang telah kita buat tadi.
7. Masukkan loyang ke dalam oven panas dengan suhu 130 derajat celcius dan panggang hingga matang dan agak kering
8. Setelah matang, angkat dari dalamoven dan biarkan hingga menjadi lebih dingin.
9. Saikan bersama keluarga tercinta atau bersama kawan-kawan saat ada waktu luang

Proses pembuatan kue kering ini cukup cepat dan sangat mudah pembuatannya. Jika anda memiliki waktu luang di rumah, tidak ada salahnya untuk membuatkue kering ini. Terimakasih telah membaca info mengenai resep rahasia membuat kue kering jahe rasa coklat ini dan selamat mencobanya di rumah.

Subscribe to receive free email updates: