Resep Membuat Kue Kering Wortel Dengan Havermut Yang Renyah



Resep Membuat Kue Kering Wortel Dengan Havermut Yang Renyah . Ada banyak cara loh untuk menyajikan wortel agar mudah disenangi oleh anak - anak dan salah satunya dengan membuatnya menjadi kue kering. Saat ini sudah cukup banyak varian kue kering yang menggunakan wortel sebagai bahan untuk kue kering, namun dalam pembahasan kali ini kita akan menggunakan wortel yang sudah diparut dan diperas airnya kemudian dioven hingga kering. Wortel yang telah dipanggang ini kemudian kita campur ke dalam bahan kue kering dan dicampur dengan havermut sehingga kue yang dihasilkannya akan renyah dan tahan disimpan dalam waktu lama.
Resep Membuat Kue Kering Wortel Dengan Havermut Yang Renyah

Proses pembuatannya pun cukup mudah, anda tidak perlu kuatir ko, saya yakin bisa mencobanya sendiri di rumah dan bisa menjadi hidangan kue spesial untuk keluarga. Berikut ini adalah resep untuk membuatnya, silahkan dicoba !

Bahan - bahan
1. 275 g tepung terigu dengan kadar protein rendah
2. 180 g margarin
3. 75 g tepung gula
4. 50 g gula palem
5. 50 g havernut yang telah diblender sampai halus
6. 1 butir telur ayam
7. 1 sdt kayu manis
8. 1/2 sdt baking powder
9. 100 g wortel yang telah diparus, kemudian diperas dan dipanggang hingga mengering

Cara Membuat Kue Kering Wortel Dengan Havermut Yang Renyah

Perhatikan cara untuk membuat kue kering ini :
1. Ambil wadah dan masukkan gula dan margarin, kemudian kocok selama 40 detik hingga merata.
2. Setelah itu masukkan telur ke dalam campuran dan kocok kembali hingga rata
3. Selanjutnya masukkan havermut yang terlah diblender tadi maupun wortel kering yang telah dipanggang ke dalam campuran bahan kue dan aduk kembali semua bahan tersebut hingga merata.
4. Kemudian, kamu tambahkan kayu manis, baking powder, dan tepung terigu yang telah diayak ke dalam campuran bahan kue tadi  dan diaduk hingga semua bahan tercampur dnegan rata.
5. Setelah adonan kue jadi, ambik adonan sebanyak satu sendok dan masukkan ke dalam loyang yang telah diolesi margarin.
6. Tata adonan di dalam loyang dan tusuk - tusuk adonan dnegan garpu.
7. Panggang kue dalam oven panas yang bersuhu 150 derajat celcius dan panggang selama 30 menit hingga kue menjadi matang merata.
8. Setelah matang, kue siap disajikan

Tertarik untuk membuatnya ? sangat mudah kok. Terimakasih telah membaca info resep membuat kue kering wortel dengan havermut yang renyah ini dan semoga bermanfaat untuk semua.

Subscribe to receive free email updates: