Resep Mudah Membuat Kue Kering Pastel Mini Dengan Isi Abon . Pasti sungguh enak sekali makan kue pastel di siang hari sambil ditemani teh manis. Kue pastel merupakan kue tradisional yang memiliki bentuk seperti kerang tertutup rapat. Kue ini umumnya memiliki isian berupa sayuran maupun campuran sayuran dan daging. Kue ini sangat lezat terlebih lagi cara pembuatannya yang cukup mudah. Namun, pada pembahasan kali ini kita tidak sedang membuat kue pastel biasa, namun membuat kue pastel yang berukuran mini dan berisi abon. Untuk abon yang digunakan dapat disesuaikan dengan selera anda, apakah mengunakan abon daging sapi, abin ayam atau pun abon daging ikan.
Namun untuk resep kali ini kita menggunakan abon sapi yang mudah dibeli di pasar dan memiliki harga yang terjangkau. Bahan-bahan yang diperlukan pun cukup mudah dan cara pembuatannya yang tidak ribet sehingga anda bisa membuatnya sendiri dirumah.
Bahan - bahan
1. 250 g tepung terigu protein rendah
2. 50 g margarin
3. 140 g abon sapi ( atau sesuai selera)
4. 1 butir telur
5. 75 ml air matang (secukupnya)
6. 1/4 sdt garam
7. Penyedap rasa
Cara Membuat Kue Kering Pastel Mini Dengan Isi Abon
Berikut ini adalah cara pembuatannya :
1. Siapkan wadah yang cukup besar. Masukkan tepung terigu dan garam dan aduk hingga rata.
2. Masukkan telur ayam ke dalam adonan dan aduk kembal hingga adonan menjadi merata.
3. Siapkan satu wadah kecil, dan panaskan margarin hingga meleleh dan masukkan ke wadah tersebut.
4. Tuang margarin kersebut ke dalam adonan kue sedikit demi sedikit hingga tercampur rata dengan adonan kue.
5. Kemudian masukkan air matang ke dalam adonan sedikit demi sedikit dan aduk dengan menggunakan tangan atau istilanhnya diuleni hingga adonan menjadi kalis.
6. Untuk air yang digunakan adalah secukupnya, bila adonan sudah kalis, jagan dituangkan air kembali.
7. Ambil adonan dan pipihkan serta masukkan ke dalam mesin untuk gulungan mie portabel hingga di dapat adonan yang tipis. Bila anda tidak memiliki gilingan mie, anda bisa menggunakan botol bekas sirup yang berbentuk silinder dan giling menggunakan botol tersebut.
8. Setelah adonan menjadi pipih dan cukup tipis, cetak adonan agar adonan berbentuk lingkaran.
9.Setelah itu, ambil abon sapi dan letakkan di tengah kue yang telah dicetak berbentuk lingkaran tersebut.
10. Selanjutmya, lipat dua kulit adonan tersebut dantekan-tekan pada bagian pinggir adonan agar abon sapi tidak mudah keluar dari dalam kue.
11.Setelah semua bahan habis dicetak menjadi pastel, letakkan pastel tersebut di atas wadah atau loyang dan taburi dengan sedikit tepung terigu agar kue tidak lengket saat digoreng nanti.
12. Goreng pastel mini tersebut dalam wajan yang berisi minyak panas. Usahakan agar api yang digunakan adalah api sedang. Tunggu agar pastel menjadi matang dan berwarna kuning kecoklatan.
13. angkat pastel dan tiriskan agar minyak tidak tertampung dalam pastel.
14. Pastel mini siap dihidangkan untuk keluarga tercinta.
Sangat mudah sekali bukan untuk membuat pastel mini ini?. terimakasih sobat untuk berkunjung di blog kami dan membaca artikel mengenai resep mudah membuat kue kering pastel mini dengan isi abon ini dan selamat berkreasi di rumah.