Resep Mudah Membuat Kue Kering Bhoi Khas Aceh



Resep mudah membuat kue kering bhoi khas aceh. Kota Aceh merupakan salah satu kota paling barat di indonesia. Kota ini memang sangat kental dengan budaya islaminya, baik dalam cara berbusana maupun ciri khas dari makanannya. Ada cukup banyak jenis makanan dari kota ini terutama untuk kue -kue tradisonalnya dan salah satunya adalah kue bhoi.

Kue bhoi meruakan kue kering khas aceh yang cukup mudah pembuatannya. bahan- bahan yang digunakannya pun tidak terlalu rumit namun rasa kue yang dinikmati tetap enak dan lezat. kue bhoi ini dibuat dengan cara dicetak menggunakan cetakan yang berbentuk ikan, bunga, binatang maupn lainnya namun yang paling sering digunakan adalah cetakan yang berbentuk ikan.

Resep Mudah Membuat Kue Kering Bhoi Khas Aceh

Tekstur kue ini cukup kering diluarnya namun saat kamu menikmatinya, terasa lembut dibagian dalam. Kue ini sangat cocok dijadikan camilan maupun oleh-oleh saat berkunjung ke aceh. jika kamu kesulitan menemukannya, kamu dapat membuatnya dari resep berikut :

Bahan - bahan
1. 250 g tepung terigu kualitas sedang
2. 250 g gula pasir
3. 5 butir telur
4. 2 bungkus vanilli
5. 1/4 sdt soda

Cara Membuat Kue Kering Bhoi Khas Aceh


1. Siapkan wadah bersih dan masukkan gula, telur dan kocok sampai mengembang
2. Setelah itu masukkan soda kue, vanilli kedalam kocokan telur tadi dan kocok kembali hingga merata.
3. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit ke dalam adonan kue dan aduk hingga adonan merata
4. Selanjutnya, masukkan adonan kue ke dalam cetakan berbentuk ikan atau lainnya sesuai selera dan panggang dalam oven hingga kue matang
5. Setelah matang, angkat dan sajikan saat ada acara santai bersama keluarga atau simpan dalam toples yang tertutup rapat.

Membuat kue bhoi ini cukup mudah dan cepat bukan ?kue ini memang sangat lezat dinikmati saat ada acarasantai bersama keluarga dirumah. terimakasih telah berkunjung dan membaca info mengenai resep mudah membuat kue kering bhoi khas aceh ini dan semoga resep ini bermanfaat untuk semua.

Subscribe to receive free email updates: