Resep Membuat Kue Getas Kering Yang Manis



Resep Membuat Kue Getas Kering Yang Manis . Kue getas, mungkin sebagian dari anda masih agak asing mendengarnya. Yap, kue ini merupakan kue tradisional dari kota surabaya, jawa timur. Meski kue ini adalah kue khas surabaya, namun kue getas sudah cukup terkenal dan di jakarta umumnya mudah dijumpai untuk kue tradisional ini. Ciri khas dari kue ini adalah teksturnya yang renyah dan rasanya yang manis sehingga sangat cocok sebagai teman minum teh atau kopi saat pagi atau siang hari. Selain itu, kue getas juga mudah ditemui saat ada perayaan hari besar seperti hari raya lebaran.

Resep Membuat Kue Getas Kering Yang Manis


Kue getas umumnya pada bagian luarnya dilapisi tepung gula sehingga terasa manis saat dinikmati, namun anda juga bisa menggantinya dengan gula merah sehingga tetap berasa manis dan penampilan kue akan sedikit bervariasi. Untuk membuat kue ini sangat mudah dan bahan-bahan yang diperlukannya pun mudah diperoleh. Berikut ini adalah bahan-bahan dan cara pembuatannya

Bahan - bahan utama
1. 200 g tepun ketan putih
2. 100 g tepung beras
3. 250 ml santan kelapa
4. 250 g kelapa parut
5. 1 sendok teh garam
6. Minyak goreng secukupnya

Bahan lapisan kue
1. 120 g tepung gula pasir halus

Cara Membuat Kue Getas Kering Yang Manis


Berikut ini cara pembuatannya :
1. Siap kan sebuah wadah yang bersih, masukkan tepung beras, tepung ketan, garam dan kelapa parut ke dalam wadah tersebut dan diaduk rata.
2. Setelah itu tuang santan kentan ke dalam adonan kue sedikit demi sedikit dan aduk dengan cara diuleni hingga adonan kue menjadi kalis.
3. Ambil sedikit adonan menggunakan sendok atau tangan dan bentuk menjadi bulatan - bulatan atau dicetak sesuai selera dan tekan permukaannya agar menjadi agak pipih.
4. Siapkan minyak goreng untuk menggoreng kue, panaskan dan masukkan kue getas yang telah dicetak pada wajan yang berisi minyak panas.
5. Goreng kue getas dan bolak balik hingga kue terlihat menjadi agak kecoklatan.
6. Setelah kue matang, angkat dan tiriskan
7. Untuk lapisan luar kue, Taburi dengan tepung gula halus secara merata
 8. sajikan untuk keluarga tercinta.

Terimakah telah mengunjungi blog resep kami yang membahas mengenai resep membuat kue getas kering yang manis ini dan selamat mencobanya di rumah.

Subscribe to receive free email updates: