Resep Kue Kering Schoko Coklat Yang Enak



Resep Kue Kering Schoko Coklat Yang Enak . Ada banyak sekali loh varian kue kering coklat yang bisa kita nikmati saat ada waktu luang atau sebagai bekal untuk jajanan anak kita sekolah atau camilan di kantor. Salah satunya adalah kue kering yang dilapisi dengan jelly atau agar - agar instant. Mungkin diantara kita belum pernah mendengar atau mencoba jelly instan ?, yupp, pada umumnya jika kita ingin membuat agar-agar, kita perlu memasak air dan mengaduk bahan agar agar bisa dibuat agar-agar atau jelly, namun kita ada juga tersedia jelly instant di supermarket yang bisa kita gunakan sebagai toping untuk kue kering loh.. dan rasanya pastii enak, apalagi dicampur dengan lelehan coklat pada sisi kuenya..

Resep Kue Kering Schoko Coklat Yang Enak

Penasaran ? silahkan disimak beberapa bahan yang kamu butuhkan dan cara membuat kue kering coklat yang menggunakan jelly instant dan selai kacang ini.

Bahan - bahan
1. 180 gram tepung terigu
2. 250 gram margarin
3. 180 gram gula kastor
4. 50 gram coklat bubuk
5. 60 gram jeli instant
6. 100 gram selai kacang
7. 2 butir telur
8. 1 kuning telur
9. 1/2 sendok teh vanilli bubuk
10 100 gram coklat masak rasa susu (milk cooking chocolate) yang telah dilelehkan.

Cara Membuat Kue Kering Schoko Coklat Yang Enak


Langkah pembuatan kue ini sangat mudah, perhatikan carnya berikut ini :
1. Campur coklat bubuk dengan tepung terigu, kemudian diaduk rata dan ayak hingga didapatkan halis campuran yang halus. Setelah itu sisihkan dahulu campuran tersebut.
2.  Masukkan gula kastor dan vanili dalam wadah, kemudian dikocok hingga campuran menjadi lembut.
3. Kemudian masukan telur dan kocok kembali hingga adonan menjadi mengembang.
4. Setelah itu, masukkan campuran tepung terigu yang telah diayak tadi sedikit demi sedikit ke dalam adonan kue menggunakan pengaduk spatula. Aduk hingga rata.
5. Siapkan kantong plastik berbentuk segitiga yang telah diberi spuit berbentuk polos pada ujungnya dan masukkan adonan kue tadi ke dalam kantor plastik tadi.
6. Siapkan loyang yang telah diolesi margarin dan semprotkan adonan dalam plastik tadi ke dalam loyang hingga terbentuk kue dengan diameter sekitar 2 cm. Lakukan lagi secara merata pada loyang tersebut.
7. Masukkan loyang ke dalam oven yang bersuhu 175 derajat celcius selama 1o menit hingga matang
8. Setelah kue matang, angkat kue dari loyang dan biarkan hingga dingin.
9. Aduk campuran selai kacang dan jelly instant dan oleskan pada bagian dasar kue coklat tersebut dan tempeli dengan kue coklat yang lain sehingga telihat dua buah kue yang direkatkan dengan jelly dan selai kacang pada bagian tengahnya
10. Setelah itu sirami bagian atas kue atau kedua sisi dengan lelehan coklat masak motif sesuai selera.
11. sajikan untuk keluarga tercinta.

Demikian info mengenai resep kue kering Schoko coklat yang enak ini dan selamat mencobanya di rumah.

Subscribe to receive free email updates: